dc.description.abstract | Latar belakang: Generasi milenial saat ini sangat terpengaruh oleh gaya hidup apalagi remaja banya yang memiiki aktivitas diluar yang berlebih sampai memiliki kebiasaan hidup dan pola makan yang tidak baik, terdapat salah satu trend masalah kesehatan saat ini adalah gastritis atau biasa disebut maag. Gastritis merupakan radang yang terjadi pada mukosa lambung, gastritis merupakan terjadinya perdarahan dan peradangan pada mukosa lambung yang dapat memiliki sifat kronik, difusi atau lokal. Pola makan pada remaja sering kali terganggu karena remaja cenderung memiliki banyak aktivitas serta kegiatan sehingga sering mengabaikan kesehatan terutama pola makannya. Pola makan terdiri dari Frekuensi makan yaitu seberapa sering seseorang makan Dalam sehari baik makan utama atau pokok dan tambahan. jenis makan yaitu berupa makan pokok, lauk, buah serta sayur. Porsi makan itu merupakan takaran seseorang dalam makan.
Tujuan penelitian: Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui Hubungan Pola Makan dengan Kekambuhan Gastritis Pada Remaja: Literature Review.
Metode penelitian: Dalam penelitian yang akan dilakukan, desain yang digunakan yaitu literature review dengan mengumpulkan 15 jurnal terdiri dari 10 jurnal internasional dan 5 jurnal nasional.
Hasil penelitian: Dari hasil Literatur Review yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa ada Hubungan Pola Makan Dengan Kekambuhan Gastritis Pada Remaja. | id_ID |