dc.description.abstract | Latar belakang: Seiring berjalannya waktu maka semakin modern zaman, akan tetapi semakin banyak juga penyakit yang timbul akibat gaya hidup manusia yang tidak sehat dan penularan virus bakteri. Salah satu penyakit yang saat ini banyak dialami oleh masyarakat ialah gastritis. Pada remaja sering mengalami penyakit gastritis yang disebabkan salah satunya oleh faktor stres. Sumber stres yang sering terjadi pada remaja diakibatkan oleh tekanan. Tekanan dapat muncul dari faktor individu ataupun dari luar individu. Stres awalnya merasakan kesal dan marah, kesulitan untuk tidur, sulit berkonsentrasi, jantung berdebar, sakit kepala sehingga membuat selera makan berkurang. Apabila stres dibiarkan maka tubuh akan terbiasa berada dalam tekanan. Kondisi seperti ini dapat menyebabkan terjadinya perubahan patologis dalam jaringan organ tubuh melalui saraf otonom sehingga menimbulkan gastritis.
Tujuan penelitian: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan stres dengan kekambuhan gastritis pada remaja : literature review.
Metodologi penelitian: Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah literature review. Metode pengumpulan data melalui data penelitian terdahulu (jurnal ilmiah) dengan melalukan pencarian informasi pustaka pada variabel penelitian. Peneliti menggunakan populasi berupa artikel atau jurnal penelitian terdahulu dengan kurun tahun 2017-2021 sebanyak 15 jurnal. Peneliti melakukan pencarian dengan mengumpulkan 10 jurnal internasional dan 5 jurnal nasional.
Hasil penelitian: Hasil penelitian yang dianalisis oleh peneliti sebanyak 15 jurnal menyatakan bahwa, terdapat hubungan yang signifikan antara stres dengan kekambuhan gastritis pada remaja.
Kesimpulan: Diperoleh adanya hubungan yang bermakna antara stres dengan kekambuhan gastritis pada remaja. | id_ID |