Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Kinerja Kader Posyandu di Wilayah Kerja Puskesmas Bontang Selatan 1 Kota Bontang tahun 2015
Date
2015Author
Nurlinah, Nurlinah
Ismansyah, Ismansyah
Ismahmudi, Ramdhany
Metadata
Show full item recordAbstract
Latar belakang penelitian: Posyandu merupakan salah satu bentuk Upaya Kesehatan Bersumber Daya Masyarakat (UKBM) yang dikelola dan diselenggarakan dari, oleh, untuk dan bersama masyarakat dalam penyelenggaraan pembangunan kesehatan, guna memberdayakan masyarakat dan memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam memperoleh pelayanan kesehatan dasar. Peranan kader sangat penting karena kader bertanggung jawab dalam pelaksanaan program posyandu. Bila kader tidak aktif maka pelaksanaan posyandu juga akan menjadi tidak lancar. Tujuan penelitian : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Faktor-faktor yang berhubungan dengan kinerja kader Posyandu di Wilayah Kerja Puskesmas Bontang Selatan 1 Kota Bontang tahun 2015. Metode penelitian : Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian deskriftif korelasional dengan pendekatan cross sectional. Jenis penelitian adalah kuantitatif. Penelitian menggunakan 85 kader posyandu sebagai responden. Hasil penelitian : Pada penelitian ini didapatkan dari 85 responden yang merasa insentif yang di berikan cukup dengan tingkat kinerja tinggi ada 22 (34,4 %) responden. Berdasarkan dukungan keluarga yang mendapat dukungan keluarga baik dengan tingkat kinerja yang tinggi ada 22 (33,8 %) responden dan berdasarkan pelatihan yang terlatih dengan kinerja tinggi ada 14 (20,9 %) responden. Kesimpulan : Dalam hasil penelitian didapatkan -value = 0,018 untuk faktor insentif, -value = 0,024 untuk faktor dukungan keluarga dan -value = 0,019 untuk faktor pelatihan seluruhnya lebih kecil dari 0,05, artinya Ho ditolak atau dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan bermakna pada faktor-faktor yang berhubungan dengan kinerja kader Posyandu di Wilayah Kerja Puskesmas Bontang Selatan 1 Kota Bontang tahun 2015