Uji Toksisitas Akut dan Uji Antioksidan Ekstrak Etanol Daun Sungkai (Peronema canescens Jack.) dengan Metode FRAP (Ferric Reducing Antioxidant Power
Abstract
INTISARI
Antioksidan adalah senyawa yang dapat menyumbangkan satu atau lebih elektron kepada
radikal bebas, kemudian mengubahnya menjadi senyawa yang lebih stabil. Daun sungkai
(Peronema canescens Jack) dikenal masyarakat luas dapat membantu mengobati
berbagai penyakit karena senyawa yang mengandung antioksidan. Tujuan penelitian ini
adalah untuk mengetahui aktivitas antioksidan pada ekstrak etanol daun sungkai
(Peronema canescens Jack) dan menentukan kadar toksisitas pada ekstrak etanol daun
sungkai (Peronema canescens Jack). Uji aktivitas antioksidan dilakukan dengan metode
FRAP dan uji toksisitas dilakukan dengan melihat morbilitas dari tikus. Hasil penelitian ini
adalah didapatkan pada uji toksisitas termasuk kriteria praktis tidak toksik dan uji
antioksidan didapatkan konsentrasi sebesar 132.429 (μM/g Sampel).