PENGARUH WORK–LIFE INTEGRATION TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA PADA KARYAWAN SWASTA DI SAMARINDA
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh work-life integration terhadap produktivitas kerja pada karyawan swasta di samarinda. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis metode kuantitatif dngan metode pengambilan data skala likert dari skala penelitian Yussof & Ibrahim (2020) untuk variabel work-life integration terdiri dari 10 aitem dan skala penelitian Alina Saidah (2016) untuk variabel produktivitas kerja terdiri dari 23 aitem. Alat ukur yang digunakan berupa kuesioner yang diberikan kepada sampel dari populasi penelitian. Jumlah responden dalam penelitian ini ialah sebanyak 70 responden. Hasil analisis data yang diperoleh yaitu work-life integration memiliki pengaruh terhadap produktivitas kerja pada karyawan swasta di samarinda sebesar 31,3%. Maka hipotesis yang diajukan pada penelitin ini diterima dan menunjukkan adanya pengaruh positif yang signifikan terhadap produktivitas kerja pada karyawan swasta di samarinda.