Hubungan Antara Tingkat Stres dengan Sikap Mahasiswa terhadap Narkoba di Program Studi Teknik Mesin Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur
Abstract
Tujuan studi: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada hubungan antara tingkat stres dan pandangan mahasiswa terhadap narkoba dengan Program Studi Teknik Mesin Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur. Metodologi: Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan rancangan cross sectional. Data diperoleh menggunakan kuesioner sikap terhadap narkoba dan Tingkat Stres (DASS-42). Populasi penelitian adalah mahasiswa program teknik mesin Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur semester 2, 4, 6 dan 8 yang berjumlah 233 mahasiswa, sampel penelitin sebanyak 164 mahasiswa yang diambil menggunakan teknik propotional stratified random sampling. Uji statistik dalam penelitian ini menggunakan uji chi square. Hasil: Terdapat hubungan antara Tingkat Stres dengan sikap mahasiswa terhadap narkoba di peloreh p value 0.027. Manfaat: memperluas ilmu pengetahuan tentang hubungan antara tingkat stres dengan sikap mahasiswa terhadap narkoba dan sebagai pencegahan terhadap penyalahgunaan narkoba dikalangan remaja.