UPAYA PEMERINTAH INDONESIA DALAM MEMENUHI HAK PENDIDIKAN DASAR BAGI ANAK IMIGRAN INDONESIA NONPROSEDURAL DI MALAYSIA: STUDI KASUS SANGGAR BELAJAR SUBANG MEWAH, SELANGOR
Abstract
Sebagai negara serumpun, Hubungan Indonesia dan Malaysia telah
dibangun di atas pijakan yang kuat yang meliputi berbagai macam sektor mulai dari
budaya hingga Pendidikan. Salah satunya adalah bagaimana meningkatkan
diplomasi Indonesia Malaysia sebagai langkah yang strategis dengan berbagai cara-
cara. Salah satu bentuk hubungan bilateral ini adalah Indonesia mengirim pekerja
imigran ke Malaysia. Karena banyaknya pekerja imigran yang menetap lama di
Malaysia hingga akhirnya mereka menikah dan mempunyai anak tanpa dokumen
inilah yang membuat anak-anak ini tidak mempunyai dokumen sah untuk
menempuh pendidikan di Malaysia. Pendidikan adalah hak yang wajib didapatkan
bagi setiap manusia. Pendidikan termasuk sangat penting agar bangsa dan negara
kita menjadi bangsa yang berakhlak dan berakal. Penelitian ini bertujuan untuk
membahas bagaimana diplomasi Indonesia bekerjasama dengan Malaysia dalam
pemenuhan hak pendidikan anak TKI yang sebagian besar tidak mempunyai
kelengkapan dokumen untuk bersekolah resmi di Malaysia, salah satunya yaitu
daerah Subang Mewah, Selangor. Hal ini menjadi kepentingan nasional karena
anak-anak imigran yang tidak mempunyai dokumen lengkap serta pendidikan yang
layak berasal dari Indonesia yang bertempat tinggal di Malaysia. Permasalahan ini
menjadi penting karena pendidikan sangat dibutuhkan anak anak dalam proses
pendewasaan atau pertumbuhan. Diplomasi Indonesia dan Malaysia sudah terjalin
sejak lama namun dalam persoalan ini harus di kembangkan kembali agar anak-
anak ini dapat hak pendidikan mereka dengan layak.

