Gambaran Tingkat Pengetahuan Masyarakat terhadap Pertolongan Pertama pada Kecelakaan Lalu Lintas : Literature Review
Abstract
Latar Belakang: Kecelakaan lalu lintas merupakan suatu peristiwa yang tidak diinginkan yang disebabkan oleh kendaraan yang bertabrakan dengan benda lain sehingga terdapat kerusakan, cidera hingga kematian. Kecelakaan lalu lintas bisa menyebabkan suatu cedera hingga dapat menyebabkan kematian sehingga menjadi masalah yang meluas yang bisa berperan penting dalam kehidupan. Tujuan: Mengidentifikasi Tingkat Pengetahuan Masyarakat tentang Pertolongan Pertama Korban Kecelakaan Lalu Lintas. Metode: Metode yang digunakan dalam literatur review melalui sumber jurnal, untuk mendalami pentingnya masyarakat mengetahui sikap dalam melakukan pertolongan pertama pada kecelakaan lalu lintas. Hasil Penelitian: Pengetahuan masyarakat berpengaruh pada tingkat pengetahuan yang cukup baik, dan beberapa diantaranya memiliki tingkat pengetahuan yang kurang. Ada sejumlah faktor berperan pada terbentuknya pengetahuan adalah pendidikan, informasi atau media massa, ekonomi, dan sosial budaya,. Beberapa penyebab kecelakaan lalu lintas antara lain kegiatakan tidak menaati lampu kuning, menelpon, merokok dan berkendara lebih dari dua orang.