A Scoping Review: Hubungan Religiusitas dan Keterpaparan Pornografi dengan Perilaku Seks Pranikah pada Remaja
Abstract
Tujuan studi: Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana hubungan dari religiusitas dan keterpaparan pornografi dengan prilaku seks pranikah pada remaja. Metodologi: Penelitian ini menggunakan metode scoping review berdasarkan pedoman Preferred Reporting Items for Systematic Reviews and Meta-Analyze Extensions for Scoping Reviews melalui Pubmed, Science Direct, DOAJ dan Google Scholar. Hasil: Dari 12 artikel jurnal yang didapatkan menunjukan bahwa seseorang yang memiliki agama belum tentu bisa terhindar dari prilaku seksual pranikah, sebagian orang dengan religiusitas yang rendah dapat saja melakukan hal hal yang diluar dari ajaran agamanya, salah satunya yaitu akses media pornografi yang sudah banyak di lakukan remaja. Maka dari, itu pengetahuan remaja menganai tentang resiko seks pranikah harus ditekankan karena resiko dari seks pranikah sangat penting bagi remaja dan juga pengetahuan tentang agama yang merupakan alat sebagai pengendalian diri seseorang. Manfaat: Penelitian ini diharapkan mampu memberikan informasi terbaru mengenai hubungan Hubungan Religiusitas Dan Keterpaparan Pornografi pada remaja. Diharapkan peneliti dapat menerapkan dan memanfaatkan hasil studi selama pendidikan agar dapat memperluas wawasan dan meningkatkan pengetahuan untuk menganalisis hasil penelitian, serta bisa digunakan untuk penelitian selanjutnya sebagai referensi penelitian.