Pengaruh tingkat pendidikan dan pengalaman kerja terhadap kinerja karyawan PT Mahakam Berlian Samjaya di Samarinda
Abstract
Permasalahan yang sering muncul pada karyawan adalah ketidaktahuan dan kurangnya pendidikan serta sedikitnya pengalaman dalam melakukan dan menangani setiap pekerjaan sehingga kinerja yang dihasilkan tidak dapat mencapai hasil yang maksimal sesuai apa yang diinginkan oleh perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh tingkat pendidikan dan pengalaman kerja terhadap kinerja karyawan PT Mahakam Berlian Samjaya di Samarinda. Jenis penelitian menggunakan metode survey dengan menggunakan kuesioner, jumlah populasi pada perusahaan adalah sebanyak 260 orang, dengan Teknik simple Random Sampling sehingga sampel yang digunakan adalah sebanyak 158 responden. Analisis data dengan uji validitas, reliabilitas, uji asumsi klasik, uji regresi linear berganda, uji parsial dan uji simultan, serta koefisien determinasi, data yang dihasilkan akan diolah dengan menggunakan aplikasi (SPSS) versi 25. Hasil penelitian menunjukan bahwa tingkat pendidikan dan pengalaman kerja berpengaruh positif signifikan baik secara parsial maupun simultan terhadap kinerja karyawan PT Mahakam Berlian Samjaya di Samarinda.