Pengaruh Leverage Dan Komite Audit Terhadap Manajemen Laba Pada Perusahaan Perbankan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2020-2021
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh leverage dan komite audit
terhadap manajemen laba yang dilakukan oleh perusahaan perbankan yang
terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2020 sampai 2021.
Sampel yang digunakan sebanyak 21 perusahaan perbankan melalui teknik
purposive sampling. Jenis penelitian yang akan digunakan yaitu kuantitatif, dan sumber data yang akan digunakan adalah data sekunder melalui teknik
dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah Teknik Analisis
Regresi Linier Berganda dengan teknik IBM SPSS versi 21. Hasil Penelitian adalah leverage berpengaruh negatif dan tidak signifikan, artinya semakin tinggi tingkat leverage maka semakin rendah praktik manajemen laba atau perusahaan memiliki tingkat leverage yang aman. Komite audit berpengaruh positif dan tidak signifikan yang artinya semakin besar komite audit tetap terjadi pula tindakan praktik manajemen laba tersebut. Secara simultan
Leverage dan komite audit tidak berpengaruh signifikan terhadap manajemen
laba.